Besaran Gaji Barista di Indonesia

Nominal Gaji Barista di Indonesia - Pilihan karir menjadi Barista adalah sesuatu yang diminati masa kini. Menjamurnya kafe atau kedai kopi menjadi alasannya. Seiring dengan itu, kursus Barista pun bermunculan, dengan kisaran harga kursus yang mahal, tentu menggambarkan besaran gaji para Barista.

Sejatinya, nominal gaji Barista di Indonesia tidak memiliki acuan baku sehingga tergantung dari pemasukan kedai kopi atau besaran UMP di tiap daerah. Tak ketinggalan, pengalaman, prestasi, dan sertifikat juga berpengaruh terhadap besaran gaji Barista.

Dikutip dari beberapa sumber, saat ini gaji terendah Barista sekitar Rp 763.000 dan yang tertinggi Rp 5.763.000 per bulan. Adapun rata-rata gaji profesi Barista adalah Rp 2.683.668 tiap bulannya.

Data tersebut tidak termasuk yang memiliki jam terbang tinggi dan sertifikat. Karena bila Barista mempunyai keduanya, boleh jadi nominal gaji mereka menyentuh angka 7-10 juta per bulan.

 

Besaran Gaji Barista di Indonesia

Gaji Barista di Kota Besar Indonesia

 

Dilansir Lifepal dan Hipwee, didapatkan data gaji rata-rata Barista di 5 kota besar Indonesia sebagai berikut:

- Jakarta :Rp 3.977.761

- Surabaya :Rp 4.724.645

- Bandung :Rp 1.869.979

- Tangerang :Rp 3.154.782

- Denpasar (Bali) : Rp 2.752.467

- Makassar : Rp 2.100.000